Home Design (Desain Rumah Modern) 20 x 23 M2




Tampilan bangunan direncanakan bergaya modern dengan penyelesaian sesederhana mungkin. Garis-garis yang memDari data-data yang anda sampaikan saya mencoba mencari solusi desain yang paling sesuai sekaligus 'simple' agar mudah untuk diaplikasikan.
Bangunan berjarak 5 m dari jalan, sisi kiri berjarak 6 m, sisi kiri 4 m dan sisi belakang 4.5 m. Halaman depan digunakan untuk ruang hijau dan carport, sisi kiri bangunan untuk kolam ikan dan taman, sisi kanan untuk garasi dan ruang jemur sedangkan halaman belakang untuk taman dan musholla terbuka.




Ruang-ruang yang anda minta saya coba letakkan pada lahan dengan komposisi sesuai dengan luas bangunan yang telah ditentukan. Tangga sebagai ruang transportasi menuju lantai atas saya tarik keluar dari bangunan agar ruangan dalam menjadi lebih lapang. Dari luar, ruang tangga ini seolah-olah berada di atas kolam sehingga dapat menjadi elemen estetis pada bangunan. Dinding kanan dan kiri menggunakan kaca transparan agar yang menaikinya merasa seolah-olah berada di atas air.

Teras depan tidak dibuat menonjol tetapi merupakan coakan dari bangunan. Dengan bentuk teras tersebut maka pintu masuk tidak frontal terhadap jalan sehingga privasi ruang dalam lebih terjaga. Ruang tamu berukuran 5 m x 4 m dan memiliki pandangan ke taman depan dan kolam ikan di sisi kiri. Dengan konsep ruang tamu yang menyegarkan ini diharapkan akan membuat kerasan tamu yang berkunjung. Segaris dengan ruang tamu terdapat ruang makan dan ruang keluarga berukuran 5 m x 7.5 m. Jika dibutuhkan ruang pertemuan yang luas maka anda dapat membuat sekat semi permanen antara ruang tamu dan ruang keluarga ini agar menjadi ruang yang fleksibel. Ruang makan dan ruang keluarga ini juga memiliki teras yang cukup lebar berbentuk L untuk bersantai keluarga melepas kepenatan.

Di lantai dasar ini juga terdapat kamar tidur utama berukuran 5 m x 4 m dengan lemari ’build in’ pada dinding. Juga dilengkapi dengan kamar mandi dalam berukuran 2 m x 2 m. Bersisian dengan kamar mandi ruang tidur utama terdapat kamar mandi umum yang juga berukuran 2 m x 2 m. Dapur dan ruang servis terdapat di sisi kanan depan bangunan dengan pencapaian dari garasi. Bukaan dapur ke arah teras hanya menggunakan lubang kaca memanjang setinggi mata agar aktivitas di dapur tidak langsung terlihat dari luar. Walaupun anda tidak mensyarakatkan kamar pembantu dan wc pembantu, saya tetap menyediakannya di sisi kanan dapur. Ruangan ini dapat beralih fungsi menjadi gudang atau ruang servis lain sesuai dengan kebutuhan anda.

Pada lantai 2 terdapat 3 ruang tidur berukuran masing-masing 5 m x 4 m, dilengkapi dengan kamar mandi dalam dan lemari ‘build in’. Lantai 2 yang luasnya sama dengan lantai 1 ini dilengkapi ruang duduk berukuran 5 m x 3 m dengan void ke arah ruang keluarga di lantai 1 serta balkon kearah halaman depan dan kolam samping.
Sebuah Musholla mungil melengkapi keberadaan bangunan ini, posisinya menghadap kolam ikan dengan kemiringan menghadap arah kiblat. Di desain terbuka agar dapat berfungsi juga sebagai pondok atau gazebo tempat beristirahat.

Tampilan bangunan direncanakan bergaya modern dengan penyelesaian sesederhana mungkin. Garis-garis yang membentuk bangunan terlihat tegas dan lugas. Bentuk atap dibuat miring dua arah ke depan dan belakang agar air hujan dapat jatuh dan menyerap di taman depan dan belakang. Garis kanopi pada balkon depan dibuat menerus dari atas ke bawah hingga menutupi ruang garasi. Ruang garasi ini dibiarkan tanpa pintu agar udara dapat mengalir di sekeliling bangunan, untuk membatasi pandangan dengan area jemur maka dibuat pembatas berupa tiang-tiang yang disusun berjajar berselang-seling. Kesan lugas dan terbuka juga terlihat dari banyaknya jendela dan ruang bernafas pada sekeliling bangunan. Tonjolan tangga yang transparan di atas kolam juga semakin memperkuat kesan modern sekaligus merupakan elemen bangunan yang memperkuat kesan keterbukaan.

Untuk membatasi kolam samping dan halaman depan agar tidak terlhat vulgar, maka anda dapat menggunakan elemen bambu yang disusun berjajar dengan ketinggian berbeda. Elemen bambu tersebut memberikan ekspresi ringan dan dinamis pada bangunan.
Tekstur bangunan juga dapat anda bedakan dengan penggunaan dinding kamprot atau dinding gurat pada dinding ruang tamu dan ruang tidur lantai 2. Tekstur yang dibiarkan berwarna semen ini tampak sangat natural dipadukan dengan finishing cat berwarna hijau muda serta kaca transparan dan garis-garis kanopi berwarna putih.
Secara keseluruhan bangunan dengan luas total kurang lebih 350 m2 ini jika per meter persegi harga bangunan 2.5 juta rupiah membutuhkan biaya 875 juta rupiah.

Demikianlah Mbak Ria, solusi desain yang dapat saya berikan, mudah-mudahan dapat menjadi inpirasi anda dan keluarga sehingga tidak bingung-bingung lagi untuk segera membangun rumah idaman keluarga anda secepatnya.